Apes benar apa yang dialami perempuan Maryam Apauw (36) warga yang tinggal di jalan Martadinata Pall 2, saat sedang berbelanja.Handphone (HP) merek Iphone 6 yang belum lama ia beli dicuri orang,rabu pagi(09/09).
kejadian berawal saat ia dan rekannya masuk salah satu Mall hendak berbelanja.Saat sedang asyik belanja ia tak sadar tas yang berisi HP nya sempat dibiarkan.
"Saat sedang belanja saya tak sadar tas sempat saya lepas," katanya saat melapor di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Manado.
Korban baru menyadari hp nya hilang saat sudah keluar dari tempat belanja.
"Saat saya mau pakai untuk telfon saya buka tas hp sudah tidak ada. Saya pun sempat kembali ke tempat saya belanja dan menanyakan orang disekitar situ," ujarnya.
Meski begitu menurutnya HP tersebut diduga diambil MT (26) yang tak lain adalah kenalannya.Sebab saat kejadian menurutnya MT yang berada di dekat tasnya tersebut, atas kejadian itu ia pun melaporkan MT kepada pihak kepolisian karena merasa dirugikan sebesar Rp12 juta.
Kasubag Humas Polresta Manado Iptu Agus Marsidi saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut.
"Kami sudah terima laporan dan segera akan kami proses," ucap Marsidi.
0 comments:
Post a Comment